Manila – Seekor buaya yang menjadi buaya terbesar dunia berhasil ditangkap di Filipina. Menyeramkannya, buaya ini diduga kuat telah memangsa seorang nelayan.
Buaya seberat satu ton yang diyakini telah memangsa satu nelayan ini berhasil menyita perhatian banyak orang. Sepanjang 6,4 meter, makhluk masif ini menjadi buaya terbesar dunia yang berhasil ditangkap hidup-hidup.
Buaya ini berhasil ditangkap setelah tiga pekan perburuan oleh warga setempat yang hidup dalam ketakutan selama lebih dari 20 tahun. "Hewan buas ini harus diatasi karena mengancam warga dan hewan ternak. Bahkan, buaya ini mampu menelan tiga orang sekaligus, " ujar walikota setempat Edwin Elorde.
Meski telah menelan korban, buaya ini seolah ditakdirkan menjadi bintang. Kini, buaya ini dimanfaatkan menjadi bintang penarik turis yang dibuat di Agusan, Filipina
Dokumentasi ;
0 komentar:
Posting Komentar