Seorang pria Ukraina sangat berani untuk melepas pekerjaannya, kemudian menjual dua kendaraan lain yang dia punya dan menghabiskan satu setengah tahun di garasi untuk menciptakan kendaraan impiannya. Secara harfiah memang mobil ini adalah perpaduan antara klasik-modern (dalam arti sesungguhnya). Mobil yang memiliki tubuh kayu ini terdiri dari ribuan komponen kayu ek (cemara).
Vasily Lazarenko mengatakan hal yang paling sulit adalah untuk mempertahankan keseimbangan antara belahan modern dan kuno dalam desainnya sehingga tidak terkesan saling berbenturan. Di bawah kap kayunya tersembunyi mesin Opel 1981 dengan kapasitas mesin 100hp (horse power).
Tubuh kayu disusun dengan lem dan baut dan ditutupi dengan lima lapisan pernis tahan air dan tahan api.
Vasily enggan untuk mengungkapkan berapa banyak biaya proyek tapi mengatakan ia akan mempertimbangkan menjual mobil kayu asalkan ia mendapat cukup uang untuk membayar proyek rahasia berikutnya.
0 komentar:
Posting Komentar