Lewat film Jurassic Park kita mengenal dinosaurus terkuat yakni Tyrex. Namun belakangan ini para peneliti telah mengungkap fakta terbaru tentang dinosaurus terkuat di zaman purba. Ditemukan fosil dinosaurus raksasa yang hidup di laut sekitar 150 juta tahun silam. Pada awalnya predator terkuat ini dinamakan dengan Predator X, kini mendapatkan nama Pliosaurus Funkey. Funkey berukuran sepanjang 12 meter dengan tengkorak 2 meter. Dinosaurus ini mempunyai gigitan yang sangat kuat, bahkan 4 kali lipat dari Tyrannosaurus Rex. Fosil Funkey ditemukan di Svalbard salah satu wilayah di Norwegia. Kepulauan yang lokasinya antara Eropa dan Kutub Utara. Makhluk raksasa ini berbeda jauh dari pliosaurus lainnya yang telah digali di Inggris dan Prancis. Penelitian dan rekonstruksi ulang fosil raksasa tersebut memakan waktu tahunan, tetapi pada akhirnya mereka dapat menyelesaikannya dan berkesimpulan bahwa fosil ini milik spesies baru. Kemudian dinosaurus predator ini dinamakan Bjonr dan May Liss Funke, dua peneliti yang pertama kali mendapati fosil itu.
Pliosaurus Funkey fosil Pliosaurus Funkey, Dinosaurus Terganas 4 Kali Lebih Kuat dari Tyrex Spesies repti laut ini diprediksi hidup sekitar 145 juta tahun silam, Funkey memangsa pliosaurus lainnya yakni reptil laut yang berleher panjang dengan kepala agak kecil. Prediksi terbaru dari para ilmuwan bahwa P. Funkey mempunyai siri depan yang lebih panjang dibandingkan dengan pliosaurus lainnya. Dan juga pada bentuk tulang belakang dan jarak gigi pada rahang. Ungkapan salah seorang paleontolog Pratrick Druckenmiller. Di tahun 2008 sebelumnya para arkeolog memprediksi bahwa Predator X memiliki panjang hingga 15 meter. Kini perkiraan terkuat hewan raksasa ini mempunyai ukuran yang lebih kecil dari prediksi sebelumnya. Ukuran dari P. Funkey ini lebih besar dari predator apex paling besar yang masih hidup hingga sekarang, yakni paus pembunuh dengan panjang rata-rata 9 meter. Fosil Pliosaurus Funkey merupakan sebagian kecil dinosaurus yang baru direplika ulang dari 40 spesimen galian di Svalbard. Para penulis di Norwegian Journal of Geology menuliskan 2 ichtyosaurus terbaru atau reptil yang mirip lumba-lumba, pliosaurus dengan leher terpanjang era dinosaurus, dan sejumlah invertebrata lainnya.
http://uniqpost.com/50628/pliosaurus-funkey-dinosaurus-terganas-4-kali-lebih-kuat-dari-tyrex/
http://uniqpost.com/50628/pliosaurus-funkey-dinosaurus-terganas-4-kali-lebih-kuat-dari-tyrex/
0 komentar:
Posting Komentar